Resep Saksang Ayam Kampung khas Tapanuli (Braised Chicken with Blood, Chili and Andaliman Pepper) ala Dentist Chef


Saksang adalah makanan khas tapanuli, biasanya terbuat dari ayam ataupun daging babi yang dibumbui pedas. dagingnya dipotong kecil kecil terlebih dahulu lalu diberi bumbu yang pedas dengan tambahan andaliman atau szechuan peppercorn. Yang unik dari makanan ini, adalah penambahan darah sesaat sebelum saksang matang, tp untuk saudara yang muslim, gota atau adonan darah in i bisa diganti dengan liver paste atau hati ayam yang diblender dengan sedikit santan encer.

resep ayam margota manuk gota masakan batak ayam masak darah

Ayam Gota a.k.a Manuk Namargota

Nama lain saksang ayam adalah manuk namargota atau ayam gota yang berarti ayam masak darah, karena darah ayam yang dicampur dengan air jeruk purut ditambahkan kedalam adonan bumbu ayam gota ini. Beda ayam gota dan saksang ayam adalah besar potongan ayamnya, saksang ayam dipotong kecil2 sedangkan ayam gota biasanya dipotong porsi individu, selain itu manuk namargota biasanya tidak mangandung santan didalam bumbunya.

Resep Saksang Ayam Kampung atau Manuk Namrgota

Bahan:

  • 1 ekor ayam kampung muda yang baru disembelih, potong kecil2
  • 1 buat hati ayam, blender dengan 100 ml santan encer dan 1 sdm air jeruk lemon
  • 30 buah cabe rawit, potong kecil
  • 1 batang sereh, geprek
  • 3 lembar daun jeruk limau
  • Bumbu Halus:
  • 10 buah cabe rawit
  • 12 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 5 cm jahe
  • 5 cm laos
  • 1 sdm andaliman
  • 1 sdt garam
  • 2 sdm minyak biji anggur
  • 1ooo cc air dqri 1 butir santan secukupnya

Cara Membuat Saksang Ayam Kampung:

# panaskan minyak biji anggur, tumis bumbu halus sampai harum, masukkan cabe rawit

# masukkan sereh, daun jeruk dan  potongan daging ayam kampung, bumbui dengan garam

# Tambahkan air santan dan masak sampai ayam cukup empuk

# kecilkan api, masukkan hati ayam yang sudah diblender, aduk rata

# didihkan kembali dan terus aduk biar bumbu tidak menggumpal

# sajikan segera, paling enak dimakan dengan nasi hangat, bisa terus2an nambah dan berkeringat karena rasanya yang pedas

One thought on “Resep Saksang Ayam Kampung khas Tapanuli (Braised Chicken with Blood, Chili and Andaliman Pepper) ala Dentist Chef

  1. Pingback: Resep Gulai Ikan Belido Tempoyak Khas Palembang ala dentist Chef « DENTIST CHEF

Leave a comment